lazada.com

Minggu, 27 Maret 2011

Batik 501 Warna Raih Rekor Muri

 
Batik memang selalu menarik untuk diolah. Sebagai kain adati dan warisan budaya, batik menjadi kekayaan sekaligus kebanggaan Indonesia. Apalagi, ketika 501 warna terlukis di atasnya sangat cantik dan menawan.

Kini, kain batik sepanjang 4X1,15 meter dengan 1001 motif dan 501 warna, berhasil memecahkan Museum Rekor (Muri) Indonesia ke-4.799.

Penyerahan rekor Muri ini dilakukan oleh Manajer Muri Paulus Pangka kepada Sidiq Managemen, Sodikin di Ballroom Hotel Phoenix, Jalan Jendral Sudirman, Yogyakarta, Sabtu (26/3/2011). 

Turut hadir dalam penyerahan tersebut Bupati Bantul Ida Samawi, Kepala dinas Pariwisata Prov DIY Tazbir, Kepala Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta Yulia Setyaningsih, dan beberapa pencinta batik di Solo, Pekalongan, Cirebon, dan Yogyakarta.

"Ini bukan karya saya, ini merupakan karya kita semua. Batik merupakan kekayaan khas Indonesia, kita harus selalu inovatif dalam melakukan promo batik di manapun kita berada," kata Sodiqin.

Pembuatan batik yang berlangsung selama enam bulan ini memiliki dua kesulitan. Yang paling sulit, kata Sodikin, saat melakukan pewarnaan dan membuat batik enak dipandang.

"Kita kerjakan dua orang, selama kurang lebih enam bulan," katanya.

Dengan penghargaan tersebut, Sodikin memberikan pesan kepada para pembatik untuk banyak-banyak membuat terobosan dalam menciptakan karya. "Belajar terus, ciptakan inovatif, dan jangan takut rugi," tutupnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More